Indonesia merupakan daerah tropis yang udaranya cukup panas di siang hari. Penataan taman Kota yang memadukan unsur air, pepohonan yang rindang akan memberikan oase yang nyaman untuk istirahat sambil berjalan jalan atau menikmati hidangan di kafe pada siang dan malam hari. .....RiverWalk ini bisa jadi contoh & bisa melengkapi CiWalk, Braga Walk di Bandung, 9 Walk di Bintaro-Jkt, atau Walking Walking yg lain.....
Pada kawasan ini keuntungan dan manfaat ekonomi datang seiring adanya perbaikan dan penyediaan ruang publik yang sangat menarik sebagai atraksi bagi warga kota maupun pengunjung lainnya. Jembatan yang berjumlah 21 dimana masing-masing mempunyai bentuk unik dan berkarakter; 31 tangga batu yang menghubungkan level sungai dan jalan-jalan pusat kota San Antonio; dan variasi lanskap yang menyediakan kemungkinan bagi pengunjung untuk berjalan-jalan santai, melihat kerumunan orang, makan, berbelanja, melihat pemandangan, ikut berfestival, hadir dalam even hiburan serta hanya duduk-duduk belaka merupakan daya tarik kawasan ini.
Penyediaan atraksi budaya yang baik dengan skala-skala komunitas serta campuran penggunaan bisnis dan kesenangan mampu menarik pengunjung sepanjang hari dan sepanjang minggu.
Penyediaan atraksi budaya yang baik dengan skala-skala komunitas serta campuran penggunaan bisnis dan kesenangan mampu menarik pengunjung sepanjang hari dan sepanjang minggu.
Sungai San Antonio berasal dari saluran irigasi yang diusulkan oleh Emily Edwards di tahun 1920 dengan merencanakan dan membangun tepi sungai dalam beberapa level pejalan kaki, jalan setapak dan jembatan yang memberikan karakter Riverwalk yang unik. Pedestrian esplanade dibangun pada tahun 1939 sampai 1941 sepanjang 2.5 mil.
Penggunaan bahan material yang sama dengan gedung-gedung tua disekitarnya memberikan suasana yang hangat dan memberikan skala manusia. Kawasan ini berkembang pesat sejak dikelola oleh David Straus dan Cyrus Wagner (pebisnis swasta) pada tahun 1950-1960 dengan memuncukan daya tarik toko-toko lokal dan restoran menuju riverwalk. Pengelolaan dan pemeliharaan yang teliti (detail) sejak saat itu menghasilkan banyak rumah, beberapa restoran dan kafe outdoor tepi sungai, pemandangan perahu wisata, outdoor theater, dan festival parade sungai San Antonio.
Suasana RiverWalk San Antonio dengan Atraksi Kafe Outdoor, aktivitas pengunjung, jembatan unik, level pejalan kaki dan perahu wisata (sumber www.pps.org )
Konsep River Walk yang ramah ini perlu dicontoh di kawasan perumahan Real estate.Disamping memberikan suasana lingkungan yang ideal dan serasi dengan perpaduan air, pepohonan dan bangunan juga dapat menciptakan kegiatan ekonomi yang melayani masyarakat sekitarnya maupun untuk wisata.